Selasa, 20 Februari 2018

CARA MENGHILANGKAN PILEK

Cara Mengobati Flu dengan Cepat

Walaupun sebagian besar serangan flu akan sembuh dengan sendirinya dalam waktu 4 hingga 7 hari, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk meredakan gejalanya dan membantu memulihkan diri lebih cepat. [1][2] Pertimbangkan penggunaan obat alami seperti tanaman herbal, vitamin, dan makanan untuk meredakan flu dengan cepat.


  1. 1
    Minum banyak cairan hangat. Meminum cairan hangat dapat membantu mengencerkan lendir dalam sinus sehingga melancarkan alirannya, dan membuat Anda merasa lebih baik dengan cepat. Penelitian menunjukkan bahwa meminum cairan hangat dapat meredakan gejala flu seperti pilek, bersin, sakit tenggorokan, dan lemas. [3]
    • Teh panas tanpa kafeina bisa menjadi pilihan. Pilihlah teh herbal seperti kamomil atau pepermin untuk mencukupi kebutuhan cairan tubuh Anda. Tambahkan sedikit madu dan lemon untuk menenangkan tenggorokan dan mempertahankan efeknya lebih lama. Kamomil juga bermanfaat untuk mengurangi stres dan kelelahan, sementara pepermin akan melegakan hidung yang tersumbat.
    • Teh hijau Benifuuki dari Jepang juga dapat melegakan hidung yang tersumbat serta meredakan gejala alergi jika diminum secara teratur. [4] Teh herbal tradisional yang dikenal sebagai "pelapis tenggorokan" ini diketahui memiliki efek yang jauh lebih baik untuk meredakan sakit tenggorokan dibandingkan teh biasa. [5]
    • Kaldu panas juga merupakan pilihan yang tepat saat flu. Minumlah kaldu sayuran atau ayam banyak-banyak, namun pilihlah kaldu rendah natrium agar Anda tidak terlalu banyak mengonsumsi garam. Sup ayam dapat membantu menenangkan sakit tenggorokan, mengencerkan lendir, dan melegakan hidung tersumbat. [6]
    • Jika Anda suka minum kopi, Anda tidak perlu menghindarinya. Meminum kopi diketahui dapat meningkatkan kewaspadaan pada penderita flu. Namun, anak-anak sebaiknya tetap harus menghindari konsumsi kafeina. [7] Sebaiknya, cairan utama yang Anda konsumsi adalah air hangat, teh, dan kaldu, karena terlalu banyak konsumsi kafeina dapat menyebabkan dehidrasi.
    • Hindari konsumsi alkohol. Alkohol dapat memperparah sumbatan dan pembengkakan di dalam hidung. [8]
  2. 2
    Mandi uap. Uap dapat melembapkan saluran di dalam hidung sehingga mengurangi iritasinya, selain itu, efek menenangkannya juga akan meredakan gejala flu. [9]Siapkan air panas dan berendamlah, atau awali hari-hari selama Anda terserang flu dengan mandi air panas, untuk mendapatkan manfaat dari uap yang dikeluarkannya. [10]Anda bahkan bisa menggunakan bola-bola mandi yang bermanfaat untuk meredakan hidung tersumbat.
    • Untuk melakukan terapi uap singkat, panaskan sepanci air hingga tepat sebelum mendidih. Saat mulai mengeluarkan uap, angkat panci dari kompor dan letakkan di permukaan yang cukup kuat seperti meja atau meja dapur.
    • Bungkukkan kepala di atas panci, namun jangan terlalu dekat dengan uap maupun air di dalamnya, atau Anda bisa terluka. Tutupi kepala Anda dengan handuk katun ringan. Hirup uap yang keluar selama 10 menit. [11] Anda bisa melakukan perawatan ini 2 hingga 4 kali sehari. [12]
    • Menambahkan beberapa tetes minyak asiri ke dalam air juga merupakan cara yang ampuh untuk melegakan sinus sekaligus mendapatkan manfaat aromaterapi. [13][14] Coba gunakan minyak pepermin untuk melegakan sakit kepala sinus.[15]Minyak eukaliptus juga dapat melegakan hidung tersumbat. [16] Jangan gunakan minyak tea tree karena beracun jika tertelan.[17]
  3. 3
    Pertimbangkan oil pulling. Oil pulling adalah pengobatan ayurveda yang menggunakan minyak untuk mengeluarkan bakteri dan kuman dari dalam mulut. Sebagian besar mikroorganisme larut dalam kandungan lemak dalam minyak, sehingga dapat Anda keluarkan bersama dengan minyak. [18]
    • Gunakan minyak kelapa. Minyak kelapa berkhasiat sebagai antibakteri, dan mengandung asam laurat, yang merupakan senyawa antimikrobia. [19]
    • Gunakan minyak organik cold-pressed. Minyak wijen dan minyak biji bunga matahari juga dapat Anda gunakan, namun minyak kelapa memiliki khasiat tambahan sebagai antimikrobia (selain itu rasanya juga lebih enak).
    • Tuangkan 1 sendok makan minyak dan gunakan untuk berkumur di dalam mulut selama paling tidak 1 menit. Semakin lama Anda menggunakan minyak untuk berkumur, semakin banyak bakteri yang dapat dikeluarkan. Gunakan minyak untuk berkumur ke seluruh bagian dalam mulut, isap hingga melalui sela-sela gigi, dan pastikan agar minyak juga menyentuh gusi Anda.
    • Jangan menelan minyak. Jika Anda kesulitan berkumur tanpa menelan, buang sedikit minyak dari mulut Anda.
    • Setelah berkumur, buang minyak ke dalam tempat sampah. (Membuang minyak ke saluran air dapat menyumbatnya). Lanjutkan dengan berkumur dengan air hangat suam-suam kuku. 
SUMBER:https://id.wikihow.com/Mengobati-Flu-dengan-Cepat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cara Mengatasi Telinga yang tersumbat

Cara Mengatasi Telinga yang Tersumbat 4 Bagian: Beberapa Praktik Umum Mengatasi Penyumbatan karena Tekanan Udara Mengatasi Penyumbatan...